Senin, 08 Desember 2025

Tapak Suci dan Seni Tari SMP Muh 2 Godean meriahkan Milad Muhammadiyah ke-113

 Tapak Suci dan Seni Tari SMP Muh 2 Godean meriahkan Milad Muhammadiyah ke-113


Bertempat di Lapangan Sawo Sidomulyo Godean Sleman Yogyakarta pada Ahad, 7 Desember 2025 telah diadakan acara Jalan Sehat dan Senam yang diikuti 3.500 peserta baik dari warga Muhammadiyah, Amal Usaha Muhammadiyah dan masyarakat umum.


Dalam kegiatan jalan sehat mengelilingi wilayah Sidomulyo bagian utara sejauh 4.5 kilometer serta senam massal  tersebut setelah acara pembukaan dilanjutkan pembukaan dan penghargaan berupa Muhammadiyah Godean Award bagi pendidik di tingkat PAUD dan TK kepada Ibu Retnoningsih dari TK ABA Dadapan, tingkat SD Ibu Noviana Maharfiani dari SD Muhammadiyah Sangonan 2 serta Tingkat SMP kepada Ibu Sri Ruwantini dari SMP Muhammadiyah 2 Godean.


Dalam sambutan oleh ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah Godean Haris Darmawan, S.Pd disampaikan bahwa dengan acara Jalan sehat dan senam ini merupakan ajang dakwah yang menggembirakan. 


Selain itu ketua panitia Tri Harjono, S.E. menyampaikan bahwa selain acara jalan sehat dan senam ditampilkan juga UMKM dari warga Muhammadiyah maupun umum, cek kesehatan dari PKU Muhammadiyah Yogyakarta dan Gamping, Layanan Lazismu Godean dan Pengelolaan sampah oleh Pimpinan Ranting Muhammadiyah Sidomulyo. 


Acara dihadiri oleh KUA Godean Abdul Rohim, S.H.I sekaligus menyampaikan doa, Lurah Sidomulyo bapak Rustho Busono serta Lurah Sidoagung Bapak Edi Utomo serta anggota dewan DPRD Propinsi Arif Kurniawan, S.Ag, M.H. dan Sofyan Setyo Darmawan, S.T. M.Eng anggota DPRD Kabupaten Sleman Ibu Erna Ekawati, S.E, M.M. dan Muh. Zuhdan, S.Pd, M.AP 


Disela-sela acara pengundian door prize ditampilkan beberapa kesenian diantaranya penampilan dari SMP Muhammadiyah 2 Godean yaitu Tapak Suci dan Seni Tari (tari kipas)  serta penampilan angklung dari Pimpinan Cabang Aisyiyah Godean.


Kepala Sekolah SMP Muhammadiyah 2 Godean, Wahdan Arifudin, S.Pd mengungkapkan, ia bersama, komite sekolah bapak Suripto, perwakilan murid maupun guru karyawan sekolah setempat total ada 128 peserta mengikuti kegiatan dari awal hingga selesai.

Kebetulan sekolah kami berdekatan dengan lokasi start dan finish, sehingga sebagian murid kami ikut menyumbangkan penampilan berupa Tapak Suci binaan pelatih mbak Risti serta Tari Kipas binaan Ibu Sungkowowati” ungkap Wahdan.




Read More

Senin, 01 Desember 2025

Pelantikan IPM SMP Muhammadiyah 2 Godean Periode 2025/2026

 


Godean, Sleman — Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PD IPM) Kabupaten Sleman, resmi melantik Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) SMP Muhammadiyah 2 Godean periode 2025/2026 pada Senin, 24 November 2025 di halaman sekolah setelah upacara bendera. Kegiatan berlangsung dengan khidmat dan penuh semangat kepeloporan pelajar Muhammadiyah.

Acara pelantikan dihadiri oleh Kepala SMP Muhammadiyah 2 Godean, pembina IPM, guru, karyawan serta seluruh murid. Prosesi pelantikan dipimpin oleh perwakilan Pimpinan Daerah IPM Kabupaten Sleman.

Kepala SMP Muhammadiyah 2 Godean, Wahdan Arifudin, S.Pd menyampaikan apresiasi kepada pengurus sebelumnya dan berharap pengurus baru mampu menjadi teladan positif bagi seluruh murid.
"IPM adalah wadah penting untuk membentuk karakter pelajar berkemajuan. Kami berharap pengurus baru dapat menghadirkan program kreatif, religius, dan berdaya guna bagi sekolah," ujarnya.

Pembina IPM dan waka Kesiswaan, Lathifah Mutiq, S.Pd.I, juga menegaskan bahwa organisasi otonom di dalam Muhammadiyah ini menjadi tempat ditempanya kepemimpinan, kedisiplinan, dan kecakapan sosial bagi murid calon penerus. Ia berharap pengurus yang dilantik mampu menjaga amanah dan menghidupkan ruh dakwah di lingkungan sekolah.

Setelah pembacaan SK dan prosesi ikrar pelantikan, kegiatan dilanjutkan dengan pengukuhan jajaran pimpinan ranting SMP Muhammadiyah 2 Godean, diantaranya Ketua: Candra Nugraha, Sekretaris: Andri Novianto, Bendahara: Ria Amanda Mayshela, serta beberapa ketua bidang seperti Organisasi: Raya Puspika Dewi, Kajian Dakwah Islam: Faruriza Fatan Al Makih, Pengembangan Ilmu Pengetahuan: Zahra Aulia, Apresiasi Seni Budaya dan Olah Raga: Azka Syandana Rahman dan Pengembangan Kreativitas: Fabiano Ramadhan Briliyansyah.

Kegiatan ditutup dengan doa bersama dan sesi foto, serta ucapan selamat bertugas dari para tamu undangan dan semua guru. Dengan dilantiknya kepengurusan baru ini, diharapkan PR IPM SMP Muhammadiyah 2 Godean semakin maju, berdaya, dan menjadi organisasi pelajar yang memberi warna positif bagi lingkungan sekolah dan menjadikan IPM sebagai wadah pengkaderan bagi murid untuk menyiapkan generasi penerus yang berkemajuan.

Bravo IPM Muhago, Jaya, Jaya, Yess
Read More