Senin, 12 Januari 2026

SMP Muhammadiyah 2 Godean Berpartisipasi dalam MSE #1 di SCH Sleman

 


(Sleman) SMP Muhammadiyah 2 Godean turut berpartisipasi dalam kegiatan Muhammadiyah Sleman Expo (MSE) #1 yang diselenggarakan di Sleman City Hall (SCH), Denggung, Sleman, Yogyakarta yang digelar selama 3 hari, Jum’at-Ahad, 9-11 Januari 2026. Dalam kegiatan ini, SMP Muhammadiyah 2 Godean membuka stan bazar bersama terdiri dari 8 sekolah SMP Muhammadiyah di wilayah Sleman Barat, di bawah arahan Badan Kerjasama SMP Muhammadiyah se-Sleman, sebagai bentuk kontribusi dan partisipasi aktif dalam ajang kreativitas dan inovasi segenap warga Muhammadiyah, baik bidang pendidikan, kesehatan, ekonomi bisnis/UMKM, inovasi media pembelajaran, seni dan budaya..

SMP Muhammadiyah 2 Godean menampilkan berbagai produk hasil kreativitas warga sekolah, seperti makanan ringan berupa keripik pare, keripik kacang, telur asin dan kerajinan berupa bross sederhana. Produk-produk tersebut merupakan hasil kerjasama dan pembelajaran ekstrakurikuler entreprenuer atau kewirausahaan yang dikembangkan di sekolah dan dibina oleh Ibu Dra. Sri Ruwantini..

Selama pameran berlangsung, stan dijaga dan dilayani secara bergiliran dari 8 sekolah SMP Muhammadiyah Sleman Barat. SMP Muhammadiyah 2 Godean mendapat giliran hari pertama, Jum’at, 9 Januari 2026 oleh 2 orang guru yang bertugas yakni Ibu Dra. Sri Ruwantini dan Ibu Supardiyah, S.Pd, bersama dua orang murid yakni Zada dan Reva. Mereka melayani pengunjung dengan ramah, menjelaskan produk yang dijual, serta mempraktekkan langsung pembelajaran kewirausahaan melalui kegiatan jual beli di lokasi pameran.

Guru pendamping Ibu Dra Sri Ruwantini  menyampaikan bahwa keikutsertaan dalam MSE #1 menjadi pengalaman berharga bagi murid.
“Kegiatan ini melatih murid untuk berani tampil, berkomunikasi dengan banyak orang, dan belajar mengelola usaha sederhana. Ini sangat baik untuk melatih kemandirian dan jiwa wirausaha,” ujarnya.

Salah satu murid yang menjaga stan mengaku senang bisa terlibat langsung.
“Saya belajar cara melayani pembeli, mencatat, menghitung uang, dan mempromosikan barang. Walau capak tapi tak terasa dan bangga bisa mewakili sekolah,” kata Zada.

Partisipasi aktif SMP Muhammadiyah 2 Godean dalam MSE #1 diharapkan dapat meningkatkan semangat berkarya, berwirausaha, dan berorganisasi di kalangan murid, sekaligus memperkenalkan sekolah kepada masyarakat luas melalui kegiatan positif dan edukatif.

Event MSE #1 ini selain kegiatan pameran partisipasi lain adalah guru karyawan mengikuti pengajian di Mall SCH, mengunjungi pameran sekaligus kesempatan meraih paket umroh serta kegiatan senam bahagia Muhammadiyah – Aisyiyah. Sukses dan barakallah